Forkopimcam Karangpawitan Garut Hadiri Rapat Koordinasi PPK

Asep Prawita

Info266 Dilihat
IDCloudHost | SSD Cloud Hosting Indonesia

Garut, Fakta dan Realita-

BERTEMPAT di Aula Kantor Kecamatan Karangpawitan, Kabupaten Garut, Sabtu, 20 Januari 2024, PPK Kecamatan Karangpawitan melaksanakan rapat koordinasi persiapan pelaksanaan Pemilu 2024.

Ketua PPK Kecamatan Karangpawitan, Kamaludin dalam sambutannya, mengucapkan terimakasih atas kehadiran Forkopimcam Karangpawitan, Ketua Panwascam Karangpawitan dan Peserta Rapat Koordinasi.

Kamaludin menambahkan bahwa dalam rapat koordinasi ini akan membahas tentang persiapan dalam pelaksanaan pemilu 14 Februari 2024.

Dalam rapat koordinasi tersebut ikut dihadiri Forkopimcam Karangpawitan, Kasi Trantib Kecamatan Karangpawitan, Babinsa Desa Sindanglaya, anggota Polsek Karangpawitan dan Panwascam Karangpawitan.

Forkopimcam Karangpawitan dalam rapat koordinasikan PPK ada beberapa pesan yang disampaikan kepada PKK dan panwascam Karangpawitan yaitu :

– Kepada panitia penyelenggara pemilu tingkat kecamatan agar mengikuti aturan yang berlaku.

– Forkopimcam Karangpawitan siap membantu demi terwujudnya pemilu yang damai, aman dan nyaman termasuk akan meminta kepada para Kapus untuk menyiapkan para nakesnya ditiap TPS.

– PPS harus berkoordinasi dengan para Kades maupun Lurah bersama para Babinsa, Bhabinkantibmas dan Linmasnya untuk ikut menjaga keamanan wilayahnya masing-masing apalagi saat pendistribusian dan pengamanan logistik pemilu.

Intinya Forkopimcam Karangpawitan meminta kepada para panitia pemilu tingkat kecamatan agar selalu berkomunikasi dan jangan sampai putus komunikasi. (Abo) ()

Inline Related Posts  What Does Israeli Brides Do?