Garut, faktadanrealita.com-
Telah terjadi musibah kebakaran yang menghanguskan sebuah rumah warga di kampung Godog Karamat RT 02 RW 06, desa Godog, kecamatan Karangpawitan, Garut, Jawa Barat, Jumat (17/04/2020).
Diketahui api menjalar ke seluruh bangunan rumah yang dalam keadaan kosong karena ditinggal pemiliknya. Pemilik rumah tersebut bernama Sunari (54) yang saat kejadian ia dikabarkan sedang pergi ke pasar bersama istri dan seorang anaknya.
Menurut keterangan Babinsa 1102/krp Serda Dida Suhada, kebakaran ini terjadi sekitar pukul 06.00 WIB pagi, dimana seluruh penghuni rumah sedang tidak ada di tempat. Penyebabnya diduga karena adanya konsleting listrik.
“Jadi rumah dalam keadaan kosong karena bapak Sunari dan istrinya yang bernama Elah (45) beserta seorang anaknya pergi ke pasar, sedangkan anak yang satunya lagi sedang dititipkan di rumah saudaranya yang berdempetan dengan rumah Sunari,” jelas Serda Dida.
Serda Dida menyebutkan, dari kejadian ini dipastikan tidak ditemukan adanya korban jiwa, sedangkan untuk kerugian dari segi materi jumlahnya masih belum diketahui.
Lebih jauh Serda Dida juga menceritakan tentang kronologis saat pengamanan di tempat kejadian.
“Awalnya saya mendapat laporan dari warga bahwa rumah bapak Sunari kebakaran, saya pun langsung pergi kelokasi. Sampai dilokasi, disana ada salah seorang warga yang memberitahu bahwa didalam rumah tersebut ada 2 unit motor dengan kondisi full bahan bakarnya, karena takut akan terjadi hal-hal yang tidak diharapkan, saya langsung mengambil tindakan dengan mendobrak pintu yang terkunci dan mengamankan 2 unit motor tersebut,” terang Serda Dida.
Berdasarkan pantauan Fakta & Realita Berkat kesigapan Babinsa 1102/krp, Serda Dida dengan dibantu warga setempat, api berhasil dipadamkan pada pukul 06.30 WIB, alhasil api pun tidak menjalar kemana-mana.
Sementara itu sang pemilik rumah Sunari yang berprofesi sebagai petani kini harus menerima kenyataan pahit, karena rumah seluas 35 m2 milik dia satu-satunya yang selama ini ia tempati bersama istri dan kedua anaknya hanya tersisa puing-puingnya saja karena hangus terbakar.
Reporter : Wita | Editor : Red_FR