Petugas Jaga Gudang Vaksin Covid-19 di Bireuen, Berbulan-bulan Tak Terima SK dan Honor

Berita Utama115 Dilihat
IDCloudHost | SSD Cloud Hosting Indonesia

Bireuen, Fakta dan Realita-

PETUGAS Jaga gudang vaksin Covid-19 Kabupaten Bireuen, Nanggroe Aceh Darussalam mempertanyakan kejelasan honor yang belum juga mereka terima, terhitung sejak bulan Februari 2021 hingga Kamis tanggal 24 Juni 2021. Selain itu belum keluarnya surat keputusan (SK) resmi dari Pemerintah setempat, semakin membuat mereka bingung.

Seperti yang disampaikan oleh salah seorang petugas jaga gudang vaksin covid-19 yang enggan disebut namanya kepada Media Fakta dan Realita, Kamis (24/062021) kemarin.

Menurutnya, sebagai petugas tentunya mengharapkan soal kejelasan honor dan SK penempatan yang didasari payung hukum yang jelas, tidak mengambang seperti sekarang ini.

“Yang jelas, empat bulan itu bukan waktu yang sebentar. Selama ini, kami telah cukup bersabar menunggu kepastiannya, terutama honor kami sama sekali belum dibayarkan oleh Pemkab bireuen,” ungkapnya.

Meski demikian, walau masih belum juga ada titik terang, ia atas nama seluruh petugas jaga gudang vaksin Covid-19 sangat berharap, khusus honor, tolong secepatnya dicairkan mengingat Lebaran Idul Adha sudah didepan mata,” tandasnya.

Sementara terkait permasalahan ini, Kadinkes Bireuen, Dr. Irwan A. Gani saat dikonfirmasi Media Fakta dan Realita melalui Whatsapp handpone selulernya pada Rabu (23 /06/2021) menyebutkan, SK-nya sedang proses penyiapan menunggu keluarnya Peraturan Bupati (Perbup).

“Sedangkan, menyangkut masalah berapa besarnya anggaran honor petugas penjaga gudang vaksin per orangnya, agar lebih jelasnya saya sarankan berkoordinasi langsung dengan pihak Badan Pengelolaan Keuangan Daerah (BPKD) Bireuen,” ucapnya.

Dilain pihak, BPKD Bireuen saat berulang kali dihubungi Media Fakta dan Realita, hingga berita ini ditayangkan belum bisa dimintai keterangannya dengan alasan masih dalam keadaan sibuk.

Inline Related Posts  How would you Find A European Wife Web based?

Terpantau, petugas penjaga gudang vaksin covid-19 kabupaten Bireuen, yang merupakan gabungan petugas dari TNI- Polri dan Satpol PP masih terus menunggu kejelasan nasib mereka.

Berdasarkan hasil penelusuran Media Fakta dan Realita, diketahui bahwa penyusunan penganggaran bagi petugas penjaga gudang vaksin covid-19 tersebut, sepenuhny diajukan oleh masing-masing institusi/ instansi terkait.

Reporter : Hendra G| Editor : Red_FR

()