Tasikmalaya, faktadanrealita.com
Pada hari rabu, (12/4), bertempat di Makodim 0612/Tasikmalaya sekitar pukul 17.20 WIB sampai dengan pukul 20.50 WIB usai dilaksanakan kegiatan bakti sosial pembagian paket Sembako, Bios 44 DC dan Safari Ramadhan bersama Danrem 062/Tarumanagara Kolonel Inf Asep Sukarna, S. Sos., S.I.P., M.M beserta Ibu dan Rombongan.
Hadir dalam kegiatan tersebut Danrem 062/Tn Kolonel Inf Asep Sukarna, S. Sos., S.I.P., M.M., beserta Ibu., Dandim 0612/Tsm Letkol Inf Raden Henra Sukmadjidibrata, S.I.P., bersama Ibu., Para Kasirem 062/Tn beserta Ibu., Kasdim 0612/Tsm Mayor Inf Deni Zaenal Mutaqim, S.Sos., Para Danramil Jajaran Kodim 0612/Tsm beserta Ibu.
Adapun Susunan Kegiatan, Penyambutan Kedatangan oleh Dandim 0612/Tsm Letkol Inf Raden Henra Sukmadjidibrata, S.I.P., Pemberian Sembako dan Bios 44 Kepada Warga tidak mampu.
Pada kesempatan tersebut Danrem 062/Tn Kolonel Inf Asep Sukarna memberikan pengarahan kepada Dandim dan Para Danramil beserta Istri Jajaran Kodim 0612/Tasikmalaya.
“Kita melaksanakan pertemuan ini pada intinya memperpanjang tali silaturahmi, Audit wasrik intern Kodam III/Slw terkait produk koramil dan kepedulian sebagai komandan kepada kantor dan anggotanya”, tuturnya.
Lebih lanjut, Danrem 062/TN menyampaikan “Bahwa Jabatan Danramil adalah jabatan yang banyak diinginkan sehingga berbagai cara untuk bisa mendudukinya, saya tidak menghendaki adanya memo dari satuan atas guna seseorang menduduki jabatan tersebut dan saya ditembusi kemudian”, ungkap Kolonel Inf Asep Sukarna.
“Hak anggota terkait hak nya perorangan saya tidak mau adanya hak tersebut tidak sampai ke anggota serta Anggaran harus terbuka sehingga anggota pun morilnya tinggi”, ujar Danrem.
Danrem berharap para komandan harus berusaha untuk mengadakan kegiatan bagi bagi takjil kepada masyarakat dan kegiatan bersih bersih masjid dan pesantren.
“Koramil yang terletak di daerah pesisir adakan kegiatan bersama Para Nelayan manfaatkan Momentum Bulan suci Ramadan”, tutup Danrem 062/TN Kolonel Inf Asep Sukarna, S.Sos., S.IP., MM.
Tiba adzan maghrib, buka puasa dengan takjil dilanjutkan Sholat Magrib serta Sholat Isya berjamaah dan dilanjutkan Sholat Tarawih di akhiri ramah tamah.*
Reporter Liputan : dadi. s/fans ()