Bupati Bandung Barat Menyiapkan 50.000 Masker Kepada Masyarakat KBB

Bandung Barat346 Dilihat
IDCloudHost | SSD Cloud Hosting Indonesia

Bandung Barat, faktadanrealita.com-
Bupati Bandung Barat, H. AA Umbara Sutisna menyiapkan 50.000 masker yang akan dibagikan kepada masyarakat Bandung Barat. Masker tersebut akan diproduksi massal oleh pelaku UMKM di Kabupaten Bandung Barat.

Bupati Bandung Barat, Aa.Umbara Sutisna mengatakan, pihaknya akan lebih masif menangani penyebaran Covid-19 di wilayahnya agar tidak semakin meluas.

“Itu merupakan bagian upaya dari Pemkab Bandung Barat memerangi virus Covid-19. “Ujarnya”.

Beliau menjelaskan, nantinya masker yang telah diproduksi akan didistribusikan ke 165 desa yang ada di Kabupaten Bandung Barat.

“Untuk produksi kita akan secepatnya dalam Minggu ini,”jelasnya.

Aa.umbara Sutisna menegaskan, produksi masker tersebut merupakan realisasi dari dana yang disiapkan Pemda Kabupaten Bandung Barat dalam menangani penyebaran Covid-19 di wilayahnya. .

“Mudah-mudahan ikhtiar yang dilakukan Pemkab Bandung Barat dengan menggelontorkan dana sebesar Rp.18 miliar membuahkan hasil yang positif.” Ujarnya.

Sumber : bandungbaratkab.go.id
Editor : Red_FR

Inline Related Posts  Monitoring Dapur Umum Covid 19 Parongpong