DPD LASQI Kabupaten Garut Sukses Menggelar Festival Bintang Vokalis Gambus Se-Jawa Barat

Oleh: Wena Hanafia (Pimred FR)

Info463 Dilihat
IDCloudHost | SSD Cloud Hosting Indonesia

Garut, Fakta & Realita- 

DEWAN Pimpinan Daerah (DPD) Lembaga Seni dan Qasidah Indonesia (LASQI) Kabupaten Garut menggelar Festival Bintang Vokalis Gambus se-Jawa Barat, Rabu (14/8/2024).

Acara bernuansa islami tersebut sukses digelar di Padepokan LASQI Nusantara Jaya, Kampung Sariyanten, Desa Sukalaksana, Kecamatan Banyuresmi, dengan diikuti 67 peserta dari berbagai kabupaten/kota di Jawa Barat.

Kepala Bidang (Kabid) Kebudayaan Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Kabupaten Garut, Wawan Somarwan menyampaikan, pemerintah daerah Garut tentunya mendukung penuh kegiatan ini karena merupakan bentuk apresiasi terhadap seni musik Qasidah.

“Pemerintah Kabupaten Garut melalui Disparbud berkomitmen untuk terus membina berbagai kesenian, termasuk seni musik qasidah. Yang saya ketahui bahwa kegiatan ini adalah rutinitas, rutinitas dari DPD LASQI yang tiap tahun memberikan ruang dan waktu kepada para insan penggemar musik kasidah dan gambus untuk berkreativitas dan berkompetisi pada kegiatan ini,” ucapnya.

Wawan juga berharap festival ini mampu melahirkan talenta-talenta baru yang bisa mewakili Kabupaten Garut di ajang yang lebih tinggi, baik di tingkat provinsi maupun nasional. Melalui kegiatan ini juga diharapkan bisa menambah kreativitas dan motivasi para pecinta musik qasidah dan gambus di Garut.

Ia juga berpesan kepada para peserta agar tidak mudah putus asa dan terus melatih kemampuan mereka.

“Mudah-mudahan ini dijadikan banyak sekali kegiatan-kegiatan yang sama seperti ini, dan akan memberi ruang dan waktu bagi generasi muda ini,” katanya.

Sementara itu, Ketua DPD LASQI Kabupaten Garut, Iden Sambas mengatakan, festival ini sebagai ajang untuk menggali potensi anak-anak muda di Kabupaten Garut. Iden meyakini bahwa anak-anak remaja di Kabupaten Garut memiliki potensi di bidang tarik suara, terutama di bidang seni qasidah gambus.

Inline Related Posts  Tim Voli PDAM Tirta Intan Juara 2 Antar SKPD Se-kabupaten Garut

“Meskipun Kabupaten Garut telah menorehkan prestasi nasional di bidang qasidah gambus pada tahun 2023, masih banyak potensi yang perlu dikembangkan,” katanya.

Lebih lanjut Iden menerangkan, festival ini terbagi dalam tiga kategori, yaitu kategori anak, remaja, dewasa, yang diikuti oleh 67 peserta dari beberapa kabupaten/kota di Provinsi Jawa Barat.

“Karena kami DPD LASQI ini belum puas kan (dalam menggali potensi), sekali pun kami sudah berturut-turut 2023 menjadi juara nasional, karena mengharumkan Kabupaten Garut khususnya, duta Jawa Barat umumnya,” tandasnya.