Wabup Helmi: Hasil Rapid Test Menunjukkan Empat ODP di Garut Positif Covid-19, Tapi Harus Dibuktikan dengan Tes Swab pula

Berita Utama148 Dilihat
IDCloudHost | SSD Cloud Hosting Indonesia

Garut, faktadanrealita.com-

Hasil dari rapid test pada 670 warga berstatus Orang dalam Pemantauan (ODP) yang ada di Kabupaten Garut, Jawa Barat, diketahui terdapat empat orang dinyatakan positif terpapar virus corona (covid-19).

Terkait hal ini, Wakil Bupati Garut, dr. Helmi Budiman mengatakan, meski demikian hasil rapid test memang belum bisa dipastikan terkonfirmasi positif Covid-19. Sebab, akurasi rapid test antara 70 persen hingga 80 persen sehingga perlu dikonfirmasi dengan pemeriksaan swab sampel apus hidung atau tenggorokan.

“Ini perlu dipastikan kembali dengan swab sampel apus yang kemudian akan dilakukan pemeriksaan di laboratorium Bandung, yang hasilnya akan diketahui selama tujuh hari,” ungkap Helmi, Rabu, 8 April 2020.

Untuk empat kasus ODP positif corona di antaranya, dua orang laki-laki, masing-masing warga Kecamatan Selaawi dan Kecamatan Cikajang; dua orang perempuan warga Kecamatan Tarogong Kaler dan Kecamatan Cibalong.

“Kita segera mengambil swab sampel untuk diperiksa di laboratorium sebagai langkah konfirmasi atas temuan itu,” kata nya.

Keempat orang yang dipastikan positif Covid-19 tersebut akan diisolasi di rumah sakit atau bisa juga melakukan isolasi mandiri di rumah masing-masing dengan pemantauan dan fasilitas kesehatan yang memadai. Aktivitas keempat orang itu dibatasi jangan sampai kontak fisik dengan warga lainnya.

Reporter : Wena. H | Editor : Red_FR

Inline Related Posts  Kepala Desa Situsaeur Karangpawitan Terima Penghargaan dari Menteri DPDTT