Program Kemnaker RI Untuk Membantu Tenaga Kerja yang Terdampak Covid – 19

Berita Utama222 Dilihat
IDCloudHost | SSD Cloud Hosting Indonesia

Kota Tasikmalaya, faktadanrealita.com

Bertempat di Hotel Santika, sabtu (3/10), Sekda Kab. Tasikmalaya Mohamad Zen menghadiri Launching Bantuan Program Jaring Pengaman Sosial Dampak Covid-19.

Program yang dikelola oleh Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) RI melalui Direktorat Pengembangan dan Perluasan Kesempatan Kerja tersebut bertujuan untuk membantu tenaga kerja yang terdampak Covid-19.

Bantuan diberikan kepada 1000 kelompok masyarakat melalui kegiatan padat karya dan penciptaan wirausaha.
Dalam sambutannya secara virtual, Menteri Ketenagakerjaan RI, Ida Fauziyah berharap bantuan ini dapat menjadi stimulus untuk mengembangkan sumber daya yang dimiliki, agar menjadi masyarakat yang kreatif dan inovatif untuk membantu meningkatkan perekonomian Indonesia”, pungkasnya.***

Reporter Liputan : Dadi S / Agus 71
Sumber : Diskominfo
Editor : red FR

Inline Related Posts  PSBB Jawa Barat Sudah Siap, Ridwan Kamil Tegaskan Persediaan Logistik Aman