PGRI Kabupaten Garut Kembali Dipimpin Drs. Mahdar Suhendar M.Pd

Berita Utama879 Dilihat
IDCloudHost | SSD Cloud Hosting Indonesia

Garut, Fakta dan Realita-

Setelah lima tahun lamanya menakhodai kepengurusan PGRI kabupaten Garut, Jawa Barat di periode 2015-2020, Mantan Kepala Bidang SD Dinas Pendidikan kabupaten Garut, Drs. Mahdar Suhendar M.Pd akhirnya kembali terpilih sebagai Ketua PGRI (Persatuan Guru Republik Indonesia) kabupaten Garut untuk masa bakti kepemimpinan 2020 s/d 2025 mendatang.

Terpilihnya Mahdar ini berdasarkan hasil rekapitulasi suara terbanyak yang dirinya raih pada pemilihan Ketua PGRI di acara Konferensi PGRI Garut yang berlangsung di Aula Sumber Alam Cipanas, kecamatan Tarogong Kaler, kabupaten Garut, Jawa Barat, Rabu (02/12/2020).

Kepada Media Fakta dan Realita, Ketua PGRI Garut Terpilih, Drs Mahdar M.Pd mengatakan, pada hakikatnya Ia bersama pengurus baru PGRI mengucapkan rasa syukur sebesar-besarnya kepada Alloh SWT, yang dengan kehendak-Nya telah kami terpilih untuk tetap menjalankan roda kepengurusan PGRI Garut selama 5 (Lima) tahun kedepan.

“Selain itu, syariatnya dari para pengurus cabang dan ranting-ranting PGRI yang masih memberikan kepercayaan kepada kami untuk mengurus PGRI Garut. Insya Alloh dengan amanat dan kepercayaan yang kita dapatkan kembali ini, kita pun akan berusaha semaksimal mungkin untuk menjaga dan menjalankannya sesuai kemampuan yang kita miliki,” kata Mahdar saat ditemui di kantornya, Kamis (03/12/2020).

Dikatakan Mahdar, untuk kedepannya pihak PGRI ingin lebih bersinergi dengan pemerintah, karena hal itu sesuai dengan keinginan dari bupati Garut yang katanya PGRI dan juga Dewan Pendidikan harus mampu meningkatkan IPM, dikarenakan PGRI itu organisasi yang besar yang para anggotanya terdiri dari orang-orang yang profesional.

Mahdar berharap, agar semua anggota PGRI bisa lebih bersinergi, baik antar pengurus ranting, ranting dengan cabang, atau pengurus cabang dengan kami, semuanya harus tetap berjalan dengan baik.

Inline Related Posts  Meski Seorang Anggotanya Meninggal dunia, DPRD Garut Tetap Laksanakan Bimtek di Bandung

“Jadi tetap saya katakan bahwa PGRI ini bukan power, tapi lebih ke organisasi yang bersifat kolektif kolegial yang bertumpu pada kebijakan semua pihak,” pungkasnya.

Reporter : Wena. H | Editor : Red_FR