Pemkab Garut Berencana Membangun Kembali Puskesmas Pakuwon Cisurupan pada Tahun Depan

Berita Utama366 Dilihat
IDCloudHost | SSD Cloud Hosting Indonesia

Garut, Fakta dan Realita-

DALAM upaya meningkatkan pelayanan kesehatan kepada masyarakat, Pemkab Garut berencana akan membangun kembali Puskesmas Pakuwon di Desa Pakuwon, Kecamatan Cisurupan. Sebelumnya Puskesmas Pakuwon tersebut dinilai kurang layak digunakan sebagai tempat layanan kesehatan karena berdiri diatas tanah desa dengan akses yang sulit dijangkau.

Wakil Bupati Garut, dr. Helmi Budiman, mengatakan bahwa pemerintah Kabupaten Garut beserta Dinas Kesehatan akan merancang program pembangunan tersebut pada tahun 2021. Pembangunan Puskesmas Pakuwon yang baru dengan lokasi strategis dan tampilan yang bagus diharapkan membuat masyarakat lebih tertarik untuk berobat.

“Tempatnya saat ini kurang baik karena tidak terlihat seperti puskesmas, dan berada di atas lahan carik Desa Pakuwon. Puskesmas Pakuwon tahun depan akan dibangun dengan lebih baik, makanya Pemkab Garut berencana membangun puskesmas agar pelayanan kesehatan kepada masyarakat lebih berjalan maksimal,” kata Helmi Budiman, saat meninjau Puskesmas Pakuwon, didampingi Camat Cisurupan, dan Dinas PUPR, Selasa (22/09/2020).

Meningkatnya jumlah penduduk khususnya di Desa Pakuwon dan cukup jauhnya jarak Puskesmas Cisurupan membuat Pemkab Garut berencana membangun kembali Puskesmas Pakuwon dengan lebih baik. Kedepannya, Puskesmas Pakuwon akan mempunyai fasilitas rawat inap yang akan melayani masyarakat dengan jarak yang dekat, cepat, dan tanggap.

Reporter : Wena. H | Editor : Red_FR

Inline Related Posts  Program Pendampingan Wiratama, Sekda H. Ivan : "Diharapkan Para UMKM Kota Tasikmalaya Bisa Lebih Unggul"