Menangi Pilkades Serentak, Ustad Agus Ajak Warga Godog Bersatu Membangun Desa

Berita Utama718 Dilihat
IDCloudHost | SSD Cloud Hosting Indonesia

Garut, Fakta dan Realita-

SETELAH terpilih sebagai Kepala Desa pada Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) Godog tanggal 8 Juni yang lalu dengan meraih suara terbanyak, Ustad Agus Komarudin, menyatakan kesiapannya untuk membawa perubahan positif bagi desanya tersebut.

Ustad Agus Komarudin (48), yang lebih akrab dipanggil Ustad Agus, dimata warga Desa Godog dikenal sebagai sosok yang supel, humoris dan taat dalam beribadah, sehingga tak heran selama ini ia sangat dikenal oleh warga Desa Godog.

Ustad Agus sendiri merupakan asli putra daerah Desa Godog, tepatnya di Kampung Wates. Dalam kesedehanaanya, Ustad Agus juga merupakan tokoh panutan masyarakat yang sangat dihormati di Kampungnya.

Saat ditemui di kediamannya pada hari senin 14 Juni 2021, Ustad Agus sang Kades Godog terpilih tak sungkan untuk menyambut kedatangan Kabiro Fakta dan Realita dengan hangat dan bersahabat.

Dalam obrolan bersama Ustad Agus, kepada Kabiro Fakta dan Realita ia mengatakan bahwa pencalonan dirinya pada pilkades Godog sudah berdasarkan hasil musyawarah tokoh Masyarakat di Kampung Wates.

“Selain itu, sejujurnya saya pun merasa terpanggil untuk ikut berbakti dan mengabdi kepada tanah air,” katanya.

Lanjut Ustad Agus, dengan keberhasilan ini, ia dengan segala kerendahan hati mengucapkan terimakasih kepada seluruh pihak yang telah membantu dirinya dalam memenangkan pilkades Godog.

“Tentunya juga kepada seluruh panitia yang telah sukses melaksanakan pilkades secara aman dan kondusif, saya juga banyak berterimakasih” ucapnya.

Terakhir, kata Ustad Agus, dengan begitu besarnya tanggung jawab yang akan diembannya untuk beberapa waktu kedepa dalam membangun Desa Godog, ia pun sadar semua itu takkan berhadil tanpa adanya bantuan dan kerjasama dari seluruh pihak, termasuk masyarakat desa Godog secara keseluruhan.

Inline Related Posts  KPK: Ada Titik Rawan Korupsi pada Anggaran Penanganan COVID-19

“Kepada seluruh warga Desa Godog termasuk perangkat Desa, BPD, LPM, MUI, para Kader, Tokoh masyarakat baik tokoh agama maupun pemuda dan elemen masyarakat Desa Godog lainnya, saya mengajak semuanya untuk bersama-sama mewujudkan Desa Godog menjadi Desa yang maju disegala bidang, baik infrastrukur, Ekonomi, pendidikan umum maupun agama dan SDM, sehingga Desa Godog bisa menjadi Desa yang mandiri dan sejahtera,” Pungkasnya.

Berikut ini hasil akhir Pilkades Godog 2021;

No. Urut 1 Yudi Munandar S.Pd.I sebanyak 1.230 suara
No. Urut 2 Ervan Gustiawan sebanyak 109 suara
No. Urut 3 Agus Komarudin 2.677 suara
No. Urut 4 Ocep Cipto sebanyak 1.210 suara
No. Urut 5 Fitra Prawira Syawaludin Akbar sebanyak 222 suara.

Reporter: Asep Prawita|Editor: Red_FR