Kelurahan Suci Kaler Gelar Pelatihan Kader Kesehatan, Ketua DPC PDIP Garut Yudha Puja Turnawan Didapuk Jadi Pembicara

Berita Utama161 Dilihat
IDCloudHost | SSD Cloud Hosting Indonesia

Garut, Fakta dan Realita-

PELATIHAN kader kesehatan yang berlangsung di Aula Sampireun resort, Kecamatan Samarang, Garut, Jawa Barat turut dihadiri Ketua DPC PDI Perjuangan yang juga selaku Anggota Legislatif DPRD Kabupaten Garut, Yudha Puja Turnawan.

Ketua DPC PDI Perjuangan yang juga selaku Anggota Legislatif DPRD Garut fraksi PDI Perjuangan Yudha Puja Turnawan sekaligus salah seorang pembicara dalam pelatihan tersebut menyambut baik kegiatan pelatihan yang diselenggarakan Kelurahan Suci Kaler. Kamis (27/08/2020).

Menurut Yudha dalam sambutannya mengatakan bahwa Pelatihan Kader Kesehatan adalah bagian upaya menumbuhkembangkan Upaya Kesehatan Bersumber Daya Masyarakat (UKBM) yang salah satunya adalah Posyandu.

Lanjut Yudha, Posyandu merupakan salah satu bentuk UKBM yang dikelola dan diselengarakan dari, oleh, untuk, dan bersama masyarakat dalam penyelenggaraan pembangunan kesehatan, guna memberdayakan masyarakat dan memberikan kemudahan kepada masyarakat dalam memperoleh pelayanan kesehatan dasar, utamanya untuk mempercepat penurunan angka kematian ibu dan bayi.

Oleh sebab itu, untuk mendukung pembinaan Posyandu diperlukan langkah-langkah edukasi kepada masyarakat antara lain dengan upaya peningkatan kapasitas kader melalui pelatihan kader Posyandu.

Atas dasar pentingnya pendidikan kader pusyandu ini, Yudha pun sangat mendukung kegiatan pelatihan Kader Posyandu ini.

“Saya selaku anggota DPRD Garut dan juga ketua DPC PDI Perjuangan sangat mendukung adanya pelatihan ini dan selaku anggota DPRD menyumbangkan uang tunai  kepada ketua PKK kelurahan sucikaler untuk menunjang kegiatan beberapa posyandu di kelurahan sucikaler karena banyak posyandu yang belum memiliki alat timbang dan sarana penunjang lainnya,” kata Yudha.

Yudha berharap dengan adanya pelatihan kader pos Yandu ini bisa meningkatkan kapasitas kader posyandu dengan materi-materi tentang kesehatan, terutama  teknis di posyandu dan Gizi.

Inline Related Posts  Pemerintah Sosialisasikan Pembangunan Jalan Tol Gedebage - Tasikmalaya - Cilacap di Wilayah Provinsi Jawa Barat

“Dengan  pelatihan ini diharapkan para kader – kader posyandu mampu melaksanakan upaya  meningkatkan derajat kesehatan masyarakat terutama di wilayah Suci Kaler, Saya juga berharap kelurahan suci kaler bisa meningkatkan anggaran untuk posyandu di tahun 2021″ pungkas Yudha.

Reporter : Wita | Editor : Red_FR