Kades Situsaeur Bersama Babinsa dan Warga Bangun Rumah Milik Nurman yang Roboh

Berita Utama710 Dilihat
IDCloudHost | SSD Cloud Hosting Indonesia

Garut, Fakta dan Realita,-

KEPALA Desa (Kades) Situsaeur kec. Karangpawitan, Agus Mulyadi bersama Babinsa 1102/Karangpawitan Serda Asep Saepurohman memimpin langsung giat pembangunan rumah milik seorang warga bernama Nurman Saprudin (38). Rumah yang berada kampung Sukamukti RT02/RW03, desa Situsaeur, kecamatan Karangpawitan, kabupaten Garut, Jawa Barat itu, diketahui telah roboh akibat dimakan usia.

Menurut keterangan Kades Situsaeur Agus Mulyadi, robohnya rumah Nurman saprudin tersebut terjadi pada hari senin, tanggal 30 November 2020 sore hari.

“Jadi waktu itu sekitar pukul 16.00 WIB sore, hujan yang turun cukup deras telah membuat atap rumah milik Nurman Saprudin roboh. Sudah tak kuat, karena memang kondisi rumah itu sebelumnya  sangat rapuh sekali akibat dimakan usia,” kata Agus kepada wartawan Media Fakta dan Realita, Jumat (04/12/2020).

Ia menambahkan, sejauh ini pihak Dinas Perumahan dan Pemukiman (Disperkim) kabupaten Garut pun telah memberikan bantuan berupa bahan bangunan.

“Alhamdulillah dari Disperkim telah turun bantuan berupa material bahan bangunan. Karenanya, kami sangat bersyukur dan mengapresiasi kesigapan yang ditunjukkan Disperkim Garut dalam membantu pembangunan rumah warga ini,” ucapnya.

Berdasarkan pantauan Fakta dan Realita, Nurman Saprudin sang pemilik rumah, nasibnya agak kurang beruntung karena pekerjaan sehari-harinya hanya sebagai seorang buruh harian lepas. Jadi pantas, jangankan untuk memperbaiki rumah yang ia tinggali, memikirkan kebutuhan ekonominya saja sudah pusing tujuh keliling. Mungkin karena itulah, Kades Situsaeur bersama-sama Babinsa 1102/Karangpawitan dan juga segenap warga kampung Sukamukti RT02/RW03 berinisiatif menolongnya dengan bergotong royong membetulkan rumah milik Nurman Saprudin tersebut.

Reporter: Asep Prawita|Editor: Red_FR

Inline Related Posts  Sejak Ada Darurat Wabah Virus Corona, Pasar Induk Ciawitali Garut Sepi Pembeli