Kades Sindanglaya Tegaskan “tidak ada potongan apapun” dalam Pembagian BLT DD

Berita Utama751 Dilihat
IDCloudHost | SSD Cloud Hosting Indonesia

Garut, Fakta dan Realita-

PEMBAGIAN program Bantuan Langsung Tunai Dari Dana Desa ( BLT DD ) kepada 99 KPM warga desa Sindanglaya digelar di GOR Desa Sindanglaya, kecamatan Karangpawitan, Garut, Jawa Barat, Selasa (22/12/2020).

Pada pembagian BLT DD ini turut hadir Babinsa 1102/krp Sertu Bagiyo, Babinkantibmas Polsel Karangpawitan, LPM, BPD, para Ketua RW dan juga unsur Pendamping Desa.

Dalam sambutannya Kades Sindanglaya, Nina Marlina menegaskan, penyaluran BLT DD tersebut sama sekali tidak ada pemotongan.

“Pembagian BLT DD untuk bulan Oktober, November dan Desember 2020, hari ini  disalurkan 3 bulan sekaligus. Besaran dana bantuan yang diterima oleh tiap KPM perbulannya sebesar Rp300.000,-, jadi setiap KPM hari ini mendapat total bantuan BLT DD sebesar Rp900.000,- dan kami tegaskan kembali bahwa untuk penyaluran BLT DD ini tidak ada potongan apapun. Jadi dana BLT DD yang diterima mereka, ‘yaitu tadi’, utuh Rp900.000,-,” tegas Nina.

Nina mengingatkan kepada para KPM BLT DD agar bisa menggunakan uang tersebut secara bijak.

“Kepada para KPM kami menghimbau agar uang yang diterima agar bisa digunakan secara bijak, karena kita masih belum tahu kapan Covid-19 ini berakhir, jadi alangkah baiknya jika uang tersebut digunakan untuk keperluan yang bermanfaat,” ujarnya.

Terakhir Nina berharap, menghadapi libur natal dan tahun baru kali ini, warga lebih baik berdiam diri dirumah, “hindari bergerombol, senantiasa bisa menjaga kesehatan dan keselamatan diri beserta keluarga,” pungkasnya.

Reporter: Asep Prawita|Editor: Red_FR

Inline Related Posts  Pengurus Baru MUI Garut Masa Khidmat 2021-2025 Resmi Dilantik di Gedung Pendopo