Dorong Kemajuan Garut, Bikers Brotherhood MC Indonesia Ekspos Pariwisata Pantai Selatan Garut

Berita Utama203 Dilihat
IDCloudHost | SSD Cloud Hosting Indonesia

Garut, Fakta dan Realita-

DALAM rangka membantu Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Garut, khususnya dalam upaya pemulihan ekonomi warganya yang belakangan ini terkena dampak Pandemi Covid-19, klub motor tua kenamaan Indonesia ‘Bikers Brotherhood Motor Club (BBMC) Indonesia’ selama dua hari berturut-turut, pada Sabtu-Minggu (27-28 Maret 2021) yang lalu menggelar tour wisata menyusuri kawasan Pantai Selatan Garut guna mempromosikan destinasi wisata di kawasan tersebut.

Terpantau oleh Media Fakta dan Realita pada Sabtu (27/03/2021) pagi, saat start awal keberangkatan BBMC Indonesia yang dimulai dari halaman Gedung Pendopo kabupaten Garut, Kabid Pariwisata Disparbud Garut, Bambang Heri Susanto didampingi Kasi Promosi Disparbud Garut, Tita, tampak hadir dan melepas perjalanan BBMC Indonesia yang dikomandoi Vigilante BBMC CP Garut Arif dan Bangbang RR ini. Dalam pantauan Media FR pula, seluruh bikers BBMC Indonesia ini pun terlihat patuh dalam menjalankan aturan protokol kesehatan.

Vigilante BBMC CP Garut, Bangbang RR saat ditemui Redaksi Media Fakta dan Realita seusai pelaksanaan touring mengatakan, kegiatan ini merupakan inisiatif dari BBMC Indonesia dalam upaya membangkitkan perekonomian warga Garut khususnya warga di sekitar Pantai Selatan Garut.

“Kami melakukan perjalanan selama dua hari. Titik awal keberangkatan dimulai dari depan Gedung Pendopo Garut menuju ke pantai-pantai yang berada di wilayah Garut Selatan, seperti Pantai Santolo, Pantai Sayang Heulang, Pantai Manalusu, Pantai Puncak Guha, Pantai Cicalobak, Pantai Rancabuaya, Pantai Cilauteureun dan yang lainnya. Tujuannya, tiada lain untuk mengekspos potensi kepariwisataan di daerah tersebut,” tutur Bangbang yang juga menjabat sebagai Kabid Gakda Satpol PP Garut kepada Media FR, Senin (29/3/2021).

Kegiatan kepedulian seperti ini, kata Bangbang, bukanlah yang pertama kali digelar, namun sebelumnya BBMC Indonesia juga telah melaksanakannya di berbagai daerah di tanah air.

Inline Related Posts  Perhelatan Pilkades Cimaragas dan Bojong Malang Kab. Ciamis Berlangsung Kondusif

“Seperti yang telah kita lakukan di Pantai Pasaderekan Jepara dan juga Pantai Mandalika Lombok. Semua sama, dalam rangka pengembangan kepariwisataan,” ujarnya.

Lebih lanjut ungkap Bangbang, khusus untuk kegiatan BBMC Indonesia di kabupaten Garut, ini barulah permulaan, karena baru sebagian dari tempat wisata pantai di wilayah Garut Selatan yang kita ekspos. Kedepan, kita (BBMC) akan berlanjut ke tempat-tempat wisata yang lainnya.

“Yang paling penting itu, kita ikhtiar dulu bagaimana caranya kunjungan wisata ke wilayah Garut Selatan ini bisa lebih banyak lagi dari sekarang, agar nantinya dapat berdampak baik pada perekonomian warga Garut. Dengan banyaknya wisatawan yang berkunjung, maka ekonomi warga sekitarnya pun akan lebih meningkat seiring bertambahnya penghasilan yang mereka dapatkan,” tegasnya.

Bangbang juga menyampaikan, pada intinya kegiatan BBMC Indonesia di kabupaten Garut ini adalah salah satu upaya kami untuk mengajak para wisatawan agar berkunjung ke tempat-tempat wisata yang ada di kabupaten Garut.

“Lebih tepatnya BBMC Indonesia ingin mempromosikan semboyan ‘Hayu ka Garut’ kepada para wisatawan diluar kabupaten Garut,” pungkas Bangbang.

Reporter : Wena. H | Editor : Red_FR