Dinas LHKP Garut Pangkas Sejumlah Pohon di Seputar Kawasan Pusat Pemerintahan

Berita Utama228 Dilihat
IDCloudHost | SSD Cloud Hosting Indonesia

Garut, Fakta dan Realita-

DALAM upaya menata keindahan kota dan kenyamanan para pengguna jalan, Pemerintah kabupaten Garut melalui Dinas lingkungan Hidup Kebersihan dan Pertamanan (DLHKP) Garut, melakukan kegiatan pemangkasan berkala pada beberapa pohon yang berada di kawasan pusat pemerintahan kabupaten Garut, tepatnya di Jalan Pahlawan, kelurahan Sukagalih, kecamatan Tarogong Kidul, kabupaten Garut, Jawa Barat, Selasa(22/09/2020).

Terpantau sejak pukul 09.00 WIB pagi hari, jalur Jalan Pahlawan mulai dari pertigaan Kantor Dinas Pertanian Garut sampai ke pertigaan Gerbang Kantor DPRD Garut sengaja ditutup pihak Dishub Garut guna menunjang kelancaran kegiatan pemangkasan ini.

Kabid Pertamanan dan Pemakaman DLHKP Garut, Dangsani Imansyah mengatakan, kegiatan pemangkasan pohon ini sudah rutin dilakukan pihak DLHKP, mengingat cabang dan ranting dari pohon-pohon itu sudah kurang sedap dipandang mata dan cenderung sangat membahayakan bagi para pengguna jalan dibawahnya, terlebih lokasinya berada di kawasan yang sangat ramai dilewati khayalak banyak.

Foto : Kepala Bidang Pertamanan dan Pemakaman DLHKP Garut memantau langsung jalannya pemangkasan pohon.

“Hari ini jalan untuk sementara kita tutup demi menjaga dari hal-hal yang tidak diinginkan. Ada tiga pohon jenis Ki hujan yang kita pangkas, dahan dan ranting ketiga pohon itu sudah waktunya kita potong, supaya nantinya lebih kelihatan asri dan nyaman, ” kata Dangsani kepada Fakta dan Realita di lokasi pemangkasan, Selasa.

Dalam pelaksanaan pemangkasan kali ini, kata Dangsani, pihaknya berkoordinasi dengan Dishub Garut dalam pengadaan Mobil Crane dan penutupan jalan. Khusus Mobil Crane, mobil yang kita pinjam ini telah dilengkapi dengan alat khusus yang dapat digunakan untuk menjangkau  ketinggian suatu pohon sehingga proses pemangkasan dahan dan ranting pohon dapat lebih mudah dilakukan .

“Dinas kami sampai dengan saat ini belum memiliki mobil Crane yang dirancang khusus untuk menjangkau ketinggian pohon, kalau alat potong termasuk gergaji mesin (Sinso) dan yang lainnya kita sudah punya,” jelasnya.

Inline Related Posts  Ridwan Kamil Imbau Warga Jabar yang Bekerja di Jakarta Untuk Sementara Jangan Dulu Mudik
Foto : Kabid Pertamanan dan Pemakaman DLHKP Garut sampai sore hari tetap memantau proses pemangkasan pohon.

Selain dengan Dishub Garut, demi kelancaran proses pemangkasan pohon ini, pihaknya juga telah berkoordinasi dengan pihak PLN, Polsek Tarogong Kidul dan Satpol PP kabupaten Garut dalam hal pengamanan lokasi.

“Saya berharap dengan kegiatan pemangkasan pohon hari ini, nantinya akan lebih memberikan keamanan dan kenyamanan bagi para pengguna jalan,” ujarnya.

Terakhir, Dangsani mengucapkan terimakasih kepada berbagai pihak yang telah membantu dan mensuport kegiatan pemangkasan hari ini sehingga dapat berlangsung dengan aman dan lancar.

Reporter : Wena. H | Editor : Red_FR