Di Hari Jadinya yang Ke-19 Tahun, Pemkot Tasikmalaya Bagikan 530 Paket Sembako

Berita Utama184 Dilihat
IDCloudHost | SSD Cloud Hosting Indonesia

Kota Tasikmalaya, faktadanrealita.com

Di Hari Jadinya yang ke – 19 tahun, Pemerintah Kota Tasikmalaya menyerahkan bantuan sosial berupa sembako (beras, minyak, terigu, gula, kecap, abon dan kue) sebanyak 530 paket.

“250 paket diantaranya diberikan kepada para lansia dengan kriteria berusia 60 tahun keatas dan belum mendapatkan bantuan PKH ataupun BPNT. dan anak terlantar. 250 paket diantaranya diserahkan kepada lansia dengan criteria berusia 60 tahun keatas dan belum mendapatkan bantuan PKH ataupun BPNT. Sedangkan 280 paket bantuan diberikan untuk anak terlantar dengan kriteria penerima, anak terlantar yang berasal dari keluarga tidak mampu dan anak yatim dhuafa. Isi paket berupa beras, minyak, terigu, gula, kecap, kue dan susu”, ujar Abu Mansyur selaku Plt. Kadinsos Kota Tasikmalaya.

Untuk penyerahan bantuan sembako kepada lansia sendiri diserahkan oleh Plt Kepala Dinsos Kota Tasikmalaya Abu Mansyur. Penyerahan dilakukan secara simbolis kepada ibu Acih warga Kampung Ciwidey Kelurahan Sukajaya, sedangkan bantuan untuk anak terlantar diberikan kepada Noni Nurhasanah warga Saguling Panjang Kecamatan Kawalu.

Pemerintah Kota Tasikmalaya juga menyerahkan penghargaan berupa uang pendampingan kepada 3 orang siswa disabilitas yang berprestasi, yaitu Siti Auliya (disabilitas rungu wicara) peraih Juara I lomba menari SMPLB/SMALB pada festival dan lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) Tahun 2019, kemudian Dinda Aura Putri (disabilitas netra) peraih juara I menyanyi tingkat Provinsi Jawa Barat pada FLS2N Anak berkebutuhan khusus (ABK) tahun 2020.

 

Dan Maulana Hermawan (disabilitas rungu wicara) peraih juara III Lomba Keterampilan Siswa Nasional (LKSN) tingkat Provinsi Jawa Barat tahun 2020.***

Reporter Liputan : Dadi S | fans
Sumber : Diskominfo | editor : red F&R

Inline Related Posts  IPB Kembangkan One Village One CEO Pada 15 Desa di Garut