Atasi Dampak PPKM, Pemdes Sindanglaya Salurkan BPNT dan BLT DD Pada Warganya

Berita Utama196 Dilihat
IDCloudHost | SSD Cloud Hosting Indonesia

Garut, Fakta dan Realita-

PENERAPAN Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat sampai saat terus berlanjut, Pemerintah Pusat dan Daerah terus gencar mengucurkan berbagai bantuan untuk masyarakat, baik berupa bantuan langsung tunai (BLT) maupun non tunai (Sembako), semua dilakukan demi mengatasi kesulitan ekonomi akibat dampak Pandemi Covid-19.

Seperti halnya dilakukan Pemerintahan Desa (Pemdes) Sindanglaya, Kecamatan Karangpawitan, Kabupaten Garut, yang menyalurkan bantuan BPNT dan BLT DD untuk masyarakatnya, pada Jumat (06/08/2021).

Kades Sindanglaya, Agus Susanto yang akrab dipanggil Agus Otong, dalam pernyataannya kepada Kabiro Fakta dan Realita menyebutkan, untuk penyaluran BPNT di desa Sindanglaya, bantuannya kita khususkan kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM) baru, dimana Agen e-waroeng Toko Gamel ditunjuk sebagai penyalurnya.

“Dalam penyaluran BPNT kali ini, bantuan kita khususkan kepada 104 KPM baru, jadi bukan KPM yang telah lama. Sekali lagi, kami tegaskan penyaluran BPNT ini bagi KPM baru, yang beberapa hari lalu mendapat KKS dari Bank Mandiri, yang mana sudah terdapat saldo didalam KKS tersebut,” terangnya.

Selain BPNT, Agus pun menjelaskan bahwa hari ini Pemdes Sindanglaya juga menyalurkan BLT DD selama 3 bulan kepada 117 KPM.

“Setelah tadi kami bersama Babinsa dari Koramil 1102/Karangpawitan untuk melakukan monitoring penyaluran BPNT di agen e-warung Toko Gamel, sekarang kami juga melaksanakan penyaluran BLT DD untuk 117 KPM, yang dibayarkan selama tiga bulan sekaligus. Jadi tiap KPM menerima bantuan uang tunai sebesar Rp900.000,-” jelasnya.

Sebagai Kepala Desa Sindanglaya yang baru, Agus pun berharap agar para KPM dapat menggunakan bantuan yang diterimanya tersebut secara bijak.

“Kita ketahui bahwa pandemi covid ini masih terus melanda negara kita, berbagai bantuan dari pemerintah pusat maupun pemerintah daerah terus berdatangan seperti BST Kemensos, bantuan beras, BPNT, PKH dan BLT DD. Dengan berbagai bantuan tersebut kami berharap agar para warga bisa menggunakan bantuan tersebut secara bijak,” tandasnya.

Inline Related Posts  Mulai 1 April Selama Dua Minggu Kedepan, Pemkab Sumedang Berlakukan Karantina Wilayah Parsial

Selain itu, kami juga berharap supaya bantuan tunai seperti BST dan BLT DD yang jumlahnya lumayan besar bisa dijadikan modal usaha kecil-kecilan oleh penerimanya, “haruslah dipahami, bahwa bantuan seperti ini mungkin tidak akan selamanya ada, lain halnya dengan  kebutuhan hidup yang akan selalu ada. Makanya itu tadi, kami harap warga lebih bijak menggunakan bantuan tunai yang diterimanya tersebut,” pungkasnya.

Reporter: Asep Prawita|Editor: Red_FR